You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Desa Aan
Aan

Kec. Banjarangkan, Kab. Klungkung, Provinsi Bali

Desa Aan MAKMUR (Maju, Aman, Kuat, Mandiri, Unggul, dan Sejahtera). DESA AAN BEBAS BENTURAN KEPENTINGAN!, DESA AAN DESA ANTIKORUPSI

Purnama Kapat, Piodalan di Kantor Desa Aan

Intan Murti Dewi 18 Oktober 2024 Dibaca 401 Kali
Purnama Kapat, Piodalan di Kantor Desa Aan

Piodalan di Kantor Desa Aan

Desa Aan, 18 Oktober 2024 - Setiap tahun tepatnya  pada Purnama Kapat, Perangkat Desa Aan mengadakan piodalan di Kantor Desa Aan, sebuah ritual yang sarat makna untuk merayakan keberadaan dan keharmonisan antara manusia, alam, dan spiritual. Piodalan kali ini digelar di Padmasana kantor desa yang dipenuhi dengan nuansa kebersamaan dan rasa syukur.

Pagi itu, cuaca di Desa Aan sangat cerah. Ritual dimulai dengan pembacaan doa yang dipimpin oleh pemangku adat. Suara genta menghiasi upacara sehingga menciptakan suasana tenang dan khusyuk. Perangkat desa berdoa dan mengharapkan keselamatan, kesejahteraan, serta kemakmuran.

Acara piodalan ditutup dengan perjamuan bersama, di mana Perangkat Desa semua saling berbagi makanan dan cerita. Suasana akrab dan penuh kehangatan menciptakan ikatan yang semakin erat antarwarga. Dalam momen ini, semua orang merasakan makna dari piodalan. Sebuah perayaan yang tidak hanya berkaitan dengan ritual spiritual, tetapi juga sebagai wadah untuk memperkuat rasa kebersamaan.

Dengan demikian, piodalan di kantor Desa Aan tidak hanya sekadar tradisi, melainkan juga sebuah refleksi dari nilai-nilai kehidupan yang harus terus dijaga dan dilestarikan.